Bahkan ia siap bertarung melawan balon-balon yang ada di Kota Tanjungbalai.
Suhibbon yang didampingi Timnya mendaftarkan diri menjadi Balon Wakil Walikota dari Partai Gerindra. Sebelumnya Suhibbon sudah punya niat yang besar untuk membangun dan menjadikan Kota Tanjungbalai yang lebih baik lagi dari sebelumnya.
Suhibbon yang sebelumnya adalah DPRD Kota Tanjungbalai dari Partai Gerindra periode 2014_2019, seperti masuk di dalam rumah sendiri dan siap memberikan kontribusi yang baik pula kepada partainya. Suhibbon maju dan siap bertarung dan siap pula menjadi Wakil dari balon balon Wali Kota yang sudah mendaftarkan diri.
Beliau tidak ragu melangkahkan kaki demi Tanjungbalai yang sejahtera dan maju sebagai Balon Wakil Walikota dengan mendaftarkan diri di DPC Gerindra.
Dengan mendaftarnya Suhibbon sebagai Balon Wakil Walikota, Gerindra langsung menyambut dengan pintu terbuka lebar dan disambut langsung Sekretaris DPC Gerindra Mardinsyah,ST (Iyan Uci), Wakil Ketua 1 Abdul Bais Samosir dan Wakil Ketua 2 Suprizal.
Adapun sambutan itu tidak hanya diterima begitu saja tapi Gerindra siap memberi dukungan sepenuhnya kepada Suhibbon.
Sebagaimana yang dikatakan Mardinsyah (Iyan Uci) dalam pidatonya “Kalau bukan kita siapa lagi, Gerindra punya suara terbesar ke 3 di Pileg Tanjungbalai 2019, jadi sangat di sayangkan kalau la dari Gerindra tidak ada yang maju dan ikut berkontentasi di Pilkada Tanjungbalai Periode 2020_2024 dan inila yang kita mau ada kader Gerindra yang siap maju untuk benar benar Fight di Pilkada Tanjungbalai.
Suhibbon juga menjelaskan kepada para kader kader Gerindra saat diberi kesempatan di acara pendaftaran dirinya di Kantor DPC Gerindra Kota Tanjungbalai “Saya maju bukan hanya ikut ikutan atau maju sebagai coba coba, menurut saya Pilkada ini bukan ajang coba coba atau hanya seremonial eksen biar terlihat keren, tapi saya benar benar maju dan siap untuk ikut berkontentasi di Pilkada Tanjungbalai dan siap bertarung dan siap juga berpartisipasi dengan Balon Balon Walikota Tanjungbalai periode 2020_2024″, ucapnya. Sabtu 30 November 2019.
Sebagaimana yang di utarakan Kader terbaik Partai Gerindra Kota Tanjungbalai dan juga sebagai Ketua Partai Gerindra Datuk Bandar Kota Tanjungbalai Bapak Joko Iskandar Matondang,SH ” Tak ada hal yang tak mungkin, semua bisa terjadi jika Allah Tuhan Yang Maha Esa berkehendak dan saya yakin dengan kemampuan baik dari segi infrastruktur dan membangun ekonomi serta memajukan Kota Tanjungbalai agar bisa lebih baik lagi Bapak Suhibbon pasti mampu, kerna sebelumnya dia berperan di legislatif dan sekarang dia ingin tampil di Eksekutif agar bisa lebih leluasa dalam memajukan Tanjungbalai yang lebih Sejahtera”, tutup Joko sambil tersenyum.
Dijelaskan Suhibbon juga kepada Para Kader Kader Gerindra yang mendampingi beliau mendaftarkan diri dengan mengatakan “Mari angkat tangan dan serukan kita satu untuk membangun Tanjungbalai”. [MR]