Seniman Djaduk Ferianto tutup usia

Seniman Djaduk Ferianto tutup usia

Musisi kondang itu meninggal pada Rabu dini hari, 13 November 2019 pukul 02.30 WIB. Kakak Djaduk, Butet Kertaradjasa menyiarkan kabar ini melalui akun instagramnya, @masbutet pada Rabu pagi.

Mengunggah gambar hitam bertuliskan “Sumangga Gusti”, Butet menulis, “RIP Djaduk Ferianto.”

Menurut informasi yang diperoleh Tempo, Djaduk akan disemayamkan di Padepokan Seni Bagong Kusudiardjo, Bantul, Yogyakarta. Upacara pemberkatan jenazah akan digelar pada puku 14.00 WIB nanti.

Djaduk rencananya akan dikuburkan di pemakaman keluarganya di Sembungan, Kasihan, Bantul.

Putra bungsu seniman Bagong Kusudiardjo ini lahir di Yogyakarta, 19 Juli 1964. Djaduk Ferianto merupakan aktor, sutradara teater, dan musikus.

Dia merupakan salah satu anggota kelompok musik Kua Etnika dan musik humor Sinten Remen. Selain itu, ia merupakan salah satu aktor film Petualangan Sherina.

Baca juga  Terjadi Fenomena Erupsi di Gunung Bromo, Ini Respon PVMBG
Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Ads Blocker Detected!!!

We have detected that you are using extensions to block ads. Please support us by disabling these ads blocker.

Kami mendeteksi bahwa Anda menggunakan ekstensi untuk memblokir iklan. Tolong dukung kami dengan menonaktifkan pemblokir iklan ini.
Powered By
Best Wordpress Adblock Detecting Plugin | CHP Adblock
Please turn AdBlock off