Instansi pusat dan derah dalam pendaftaran CPNS 2019 mewajibkan pelamar untuk mengunggah surat lamaran dan surat pernyataan ke portal SSCASN BKN

Instansi pusat dan derah dalam pendaftaran CPNS 2019 mewajibkan pelamar untuk mengunggah surat lamaran dan surat pernyataan ke portal SSCASN BKN

Dua dokumen itu merupakan bagian dari beberapa berkas peryaratan sebagai syarat pendaftaran CPNS 2019. Berkas lainnya, seperti scan KTP hingga scan ijazah. Para pelamar CPNS 2019 tak perlu bingung mengenai format surat lamaran maupun surat pernyataan itu.

Sebab, beberapa instansi pemerintahan sudah memberikan contohnya. Meski demikian, format dua surat tersebut kadang berbeda untuk instansi tertentu. Artinya, format surat lamaran dan surat pernyataan CPNS 2019 untuk mendaftar di Pemprov Jawa Tengah, bisa saja berbeda dengan di Kemendagri, misalnya.

Selain itu, perbedaan lainnya terletak pada cara penulisan. Sebut saja di BNP2TKI yang mewajibkan surat lamaran CPNS ditulis tangan. “Mengunggah (upload) hasil pemindaian/scan berwarna dari dokumen asli […] surat lamaran ditulis dengan tinta hitam dan ditandatangani di atas materai Rp6.000,” bunyi salah satu syarat pendaftaran CPNS 2019 BNP2TKI dalam surat pengumuman Nomor: Peng.01/SU/XI/2019 pada 7 November 2019 lalu (PDF). Meski demikian, tak semua instansi pusat mewajibkan surat lamaran ditulis tangan atau manual. Sebut saja Kementerian Dalam Negeri yang mewajibkan pelamar menulis surat lamaran CPNS 2019 diketik menggunakan komputer.

Baca juga  Komedian Sule Menggandeng Mesra Naomi Zaskia Di Resepsi Pernikahan Siti Badriah Dan Krisjiana Baharudin

Beda Surat Lamaran dan Surat Pernyataan Surat lamaran lebih ke arah penegasan soal identitas dan jabatan atau formasi yang akan dipilih pelamar di pendafataran CPNS 2019.

Berdasarkan contoh surat lamaran CPNS 2019 yang dibagikan oleh beberapa instansi pusat dan daerah, rata-rata surat itu memuat beberapa informasi, di antaranya yaitu nama pelamar, jenis kelamin, jenjang pendidikan, alamat, nomor telepon, hingga jabatan yang dilamar. Surat lamaran CPNS 2019 juga untuk menegaskan bahwa seluruh data dan dokumen yang diunggah adalah benar. Sebab, di dalam surat lamaran itu juga dituliskan daftar dokumen-dokumen yang akan diunggah ke portal SSCSASN, mulai KTP hingga surat keterangan disabilitas (bagi penyandang disabilitas).

Baca juga  Pemilik Tanaman Ganja dijerat UUD dan Menerima Ancaman Penjara Seumur Hidup

“Apabila dikemudian hari ditemukan data yang tidak benar, maka saya menerima keputusan panitia membatalkan keikutsertaan/kelulusan saya pada seleksi Pengadaan CPNS,” contoh salah satu teks di surat lamaran CPNS 2019 yang dibagikan oleh Kemendagri (PDF).

Untuk memberikan nilai hukum pada dokumen surat lamaran CPNS 2019, tak lupa dibubuhkan materai Rp6.000 kemudian ditandatangani oleh pelamar. Surat pernyataan CPNS 2019 kurang lebih isinya sama dengan surat lamaran, tetapi ada beberapa penegasan komitmen terkait keikutsertaan pelamar dalam rekrutmen CPNS 2019.

Ini terkait persyaratan umum yang diwajibkan oleh instansi terkait. “[…] dengan ini menyatakan sesungguhnya, bahwa saya […] Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan […] Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis contoh salah satu teks di surat pernyataan CPNS 2019 yang dibagikan oleh BNP2TKI (PDF).

Seperti surat lamaran, surat pernyataan CPNS 2019 juga disematkan materai Rp6.000 dan ditandatangani oleh pelamar untuk memberikan nilai hukum pada dokumen ini. Patut dicermati, surat lamaran dan surat pernyataan CPNS 2019 memiliki format yang berbeda di masing-masing instansi, baik pusat maupun daerah. Dengan kata lain, untuk membuat dua surat itu, disarankan melihat format yang telah dibagikan oleh masing-masing instansi yang ingin dilamar.

Baca juga  Pemkot Blitar membuat terobosan pelayanan pembayaran pajak daerah menggunakan sistem online

pendaftaran CPNS 2019 telah resmi dibuka sejak 11 November 2019 pukul 23.11 WIB. Secara total, pemerintah pada penerimaan CPNS 2019 membuka 152.250 formasi, yang 114.825 di antaranya untuk kebutuhan 462 pemerintah daerah (pemprov/kabupaten/kota). Sisanya, 37.425 untuk 68 kementerian/lembaga.

Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Ads Blocker Detected!!!

We have detected that you are using extensions to block ads. Please support us by disabling these ads blocker.

Kami mendeteksi bahwa Anda menggunakan ekstensi untuk memblokir iklan. Tolong dukung kami dengan menonaktifkan pemblokir iklan ini.
Powered By
100% Free SEO Tools - Tool Kits PRO
Please turn AdBlock off