Masyarakat Kabupaten Jayapura, Papua, turut berduka atas meninggalnya mantan
ibu negara Ani Yudhoyono di Singapura, Sabtu, 1 Juni 2019. Setelah mengikuti jalan santai lintas agama, sekitar 1.000
warga Jayapura dari lima agama, melakukan doa bersama untuk istri presiden ke 6
RI Susilo Bambang Yudhoyono tersebut. Kegiatan jalan santai tersebut
diselenggarakan untuk memperingati hari kerukunan umat beragama pada 28 Mei dan
Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni.
Giri Wijayanto, Wakil Bupati Jayapura, mengatakan saat berkumpul 1.000 warga
Jayapura menjadi momen yang tepat untuk mendoakan Ibu Ani. Sosok Ani Yudhoyono merupakan
sebuah contoh ketangguhan kaum hawa yang mampu mendampingi suaminya sebagai
presiden selama 10 tahun. Giri Wijayanto pun menilai selayaknya seluruh warga
Indonesia bisa memberikan doa bagi almarhumah.

Wagus Hidayat, Pimpinan PT Semuwa Grup yang menyelenggarakan Jalan Santai
Lintas Agama di Kabupaten Jayapura menyatakan, sebagai warga negara perlu ikut
mendoakan kepergian Ani Yudhoyono.