Aura Kasih Bahagia Setelah Melahirkan Bayi Perempuan

Aura Kasih Bahagia Setelah Melahirkan Bayi Perempuan

Aura Kasih (32) merasa begitu bahagia setelah mendapatkan kado terindah dalam hidupnya dan dipercaya menjadi orangtua untuk putri pertamanya.

Penyanyi dan bintang film cantik tersebut melahirkan bayi perempuan, Minggu (16/6/2019).

Belum diketahui dimana persalinan Aura Kasih tersebut dilakukan, hingga informasi detail terkait kelahiran buah hati pertamanya.


Aura Kasih segera menuliskan rasa bahagianya itu melalui akun media sosial Instagram @aurakasih sesaat setelah menjadi ibu bagi putrinya.

“Selamat datang my princess,” tulis Aura Kasih.


Perempuan kelahiran Bandung, Jawa Barat, 26 Februari 1987, bernama asli Shahiyani Febri Wiraatmadja tersebut mendoakan putri cantiknya tersebut kelak menjadi anak yang berbakti.

“Jadilah anak yang berbakti, berahlak yang baik, tinggi akan kesadaran terhadap Tuhan,” tulis Aura Kasih.

Baca juga  4 Jenis Investasi yang Cocok Buat Kamu yang Baru Masuk ke Dunia Investasi


Sebelumnya, kabar bahagia persalinan Aura Kasih dibagikan oleh Moammer Emka, penulis kondang yang juga sahabat bintang film Keluarga Tak Kasat Mata (2017), Arini dan Koki Koki Cilik (2018), serta PSP: Gaya Mahasiswa dan The Sacred Riana: Beginning (2019) tersebut.

Di Insta Story yang dibagikan pada Minggu siang, Moammer Emka menuliskan,


“Alhamdulillah. Selamat yaa kakaa @aurakasih & @eryckama_ral atas kelahiran putri pertama, bayi perempuan yang cantik. Semoga menjadi anak shalehah.”

Satu jam kemudian, Moammer Emka kembali mengunggah foto bayi perempuan yang merupakan anak pertama Aura Kasih dan Eryck Amaral di akun media sosialnya.

“Bayi perempuan yang cantik. Happy for you kaaaa @aurakasih & @eryckama_ral,” tulis Moammer Emka.

Baca juga  Cut Tari dan Richard Kevin segera menjadi pasangan suami istri


Penyanyi dan pemain film cantik tersebut diketahui melepaskan masa lajang dan menikah bersama bule asal Brasil bernama Eryck Amaral pada akhir 2018.

Awalnya, Aura Kasih mengaku dinikahi siri Eryck Amaral di Bangkok medio September 2018.

Sekembalinya ke Indonesia, mereka meresmikan pernikahannya pada Desember 2018.

Medio Februari 2019, Aura Kasih mengaku sudah berbadan dua dan mengandung anak buah dari pernikahannya bersama Eryck Amaral.

Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Ads Blocker Detected!!!

We have detected that you are using extensions to block ads. Please support us by disabling these ads blocker.

Kami mendeteksi bahwa Anda menggunakan ekstensi untuk memblokir iklan. Tolong dukung kami dengan menonaktifkan pemblokir iklan ini.
Powered By
Best Wordpress Adblock Detecting Plugin | CHP Adblock
Please turn AdBlock off